08 Juni 2015

Orang Utan Indonesia

Tidak ada komentar
 


Orang utan adalah sejenis kera besar dengan lengan panjang dan berbulu kemerahan atau cokelat, yang hidup di hutan Indonesia dan Malaysia, khususnya di Pulau Kalimantan dan Sumatera. Orang utan mencakup dua sub-spesies, yaitu orang utan sumatera (Pongo abelii) dan orang utan kalimantan (borneo) (Pongo pygmaeus). Orang utan sendiri merupakan hewan yang dikategorikan dalam hewan mamalia.

Ciri-ciri:
  1. Mereka memiliki tubuh yang gemuk dan besar, berleher besar, lengan yang panjang dan kuat, kaki yang pendek dan tertunduk, dan tidak mempunyai ekor.
  2. Orangutan memiliki tinggi sekitar 1.25-1.5 meter.
  3. Tubuh orangutan diselimuti rambut merah kecoklatan. Mereka mempunyai kepala yang besar dengan posisi mulut yang tinggi. 
  4. Saat mencapai tingkat kematangan seksual, orangutan jantan memiliki pelipis yang gemuk pada kedua sisi, ubun-ubun yang besar, rambut menjadi panjang dan tumbuh janggut disekitar wajah.
  5. Mereka mempunyai indera yang sama seperti manusia, yaitu pendengaran, penglihatan, penciuman, pengecap, dan peraba.
  6. Berat orangutan jantan sekitar 50-90 kg, sedangkan orangutan betina beratnya sekitar 30-50 kg.
  7. Telapak tangan mereka mempunyai 4 jari-jari panjang ditambah 1 ibu jari.
  8. Telapak kaki mereka juga memiliki susunan jari-jemari yang sangat mirip dengan manusia.
  9. Orangutan masih termasuk dalam spesies kera besar seperti gorila dan simpanse.
Tentang Orang Utan:
  1. Habitat orang utan berada diketinggian 500-1500 meter dari permukaan laut.
  2. Makanan Orang Utan yaitu beberapa bagian dalam pohon (daun, kulit, akar, buah), Serangga, madu, jamur. karena itu orang utan bisa dikategorikan sebagai hewan Omnivora atau pemakan segala.
  3. Orangutan saat ini hanya terdapat di Sumatra dan Kalimantan, di wilayah Asia Tenggara. Di Borneo, populasi orangutan diperkirakan sekitar 55.000 individu. Di Sumatra, jumlahnya diperkirakan sekitar 200 individu.
  4. Ancaman yang dihadapi orang utan dalam kelangsungan hidupnya yaitu kerusakan habitat karena pembukaan lahan untuk kelapa sawit, pertanian, industri dll. Ancaman lainnya yaitu perburuan yang dilakukan oleh orang yang tidak bertanggung jawab untuk diperjual belikan secara ilegal. 
  5. Orang utan merupakan salah satu jenis hewan yang dilindungi karena populasinya yang hampir punah.
referensi: wikipedia

Tidak ada komentar :

Posting Komentar